CVT Indonesia – Segmen Compact Crossover saat ini memang sedang banyak digandrungi oleh masyarakat. Bukan tanpa sebab, hal ini disebabkan Compact Crossover menggabungkan ketangguhan sebuah SUV dan juga kelincahan untuk membelah kemacetan kota.
Demi memenuhi kebutuhan tersebut, PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) memperkenalkan Suzuki Grand Vitara generasi terbaru pada gelaran Indonesia International Motorshow (IIMS) 2023 berlokasi di Hall A2, JIexpo Kemayoran dengan mengusung tagline ‘Gear to Dominate, Excellence Escalated.’
“Saat ini, ada pergerakan trend dan kebutuhan di industri otomotif dengan mendominasinya SUV di Indonesia. Selain itu, kesadaran masyarakat terhadap kendaraan yang ramah lingkungan juga terus meningkat.” Ujar Matsushita Ryohei, Sales Marketing Director Suzuki Indonesia.
Grand VItara diplot oleh Suzuki sebagai city cruiser yang modern, maka dari itu kenyamanan menjadi poin utama dari Suzuki Grand Vitara. Dengan ground clearance 210 mm dapat memberikan ketenangan bagi penggunanya dalam melewati berbagai medan jalan. Kemudian didukung dengan suspensi depan Macpherson Strut with Coil Spring dan juga suspensi belakang Torsion Beam, memberikan kenyamanan, kestabilan, dan peredaman perjalanan yang sangat baik sehingga membuat berkendara menjadi kegiatan yang menyenangkan.
BACA JUGA: Wuling Alvez Meluncur di IIMS 2023, Harga 200 Jutaan
Selain itu, dimensi yang kompak namun praktis juga mendukung mobil ini menjadi city cruiser yang sesuai. Suzuki Grand Vitara memiliki dimensi 4.345 mm, lebar 1.795 mm dan tinggi 1.645 mm, dengan jarak sumbu roda 2.600 mm. Kepraktisannya didukung oleh kapasitas bagasi sebesar 373 liter.
Kenyamanan tersebut juga didukung oleh mesin berkode K15C Dual Jet yang ramah lingkungan serta efisien. Mesin ini memiliki kapasitas 1.500cc yang ditunjang dengan penggunaan Smart Hybrid Vehicle Suzuki yang dapat mengoptimalkan konsumsi BBM serta emisi gas buang yang lebih baik.
Mesin terbaru dari Suzuki ini mampu menghasilkan tenaga 103,06 PS pada RPM 6.000 dan Torsi 136,8 pada 4.400 RPM yang disalurkan ke roda depan melalui transmisi otomatis 6 percepatan. Konfigurasi ini juga didukung dengan teknologi Smart Vehicle Hybrid Suzuki (SVHS).
Suzuki Grand Vitara sudah dilengkapi dengan fitur keselamatan modern yang menunjang rasa aman selama berkendara. Pasalnya mobil ini telah dilengkapi dengan 6 airbags, Electronic Stability Program (ESP), ABS, Brake Assist (BA), dan juga EBD. Selainn itu juga mobil ini disematkan fitur penunjang seperti 360 camera dan juga Hill Hold Control.
Untuk menunjang kenyamanan selama perjalanan, Grand Vitara juga dilengkapi fitur-fitur penunjang yang belum pernah ditemukan pada kompetitornya seperti Head-up Display (HUD) dan juga Panoramic Sunroof yang bisa terbuka hingga ke bagian belakangnya. Fitur ini membuat Grand VItara memiliki bukaan Sunroof terbesar di kelasnya.
Selain itu, Grand Vitara juga dengan fitur-fitur lainnya seperti Auto LED Projector Headlamp yang sudah dilengkapi dengan Guide Me Light, Cruise Control, Wireless Charger, serta Headunit 9 inci yang sudah dilengkapi dengan Android Auto dan Apple CarPlay.
Terdapat 2 pilihan varian kemewahan untuk Grand Vitara, yaitu GX dan GL. Untuk tipe GX memiliki pilihan warna two tone color dengan varian Pearl Splendid Silver, Pearl Arctic White, Pearl Celestial Blue, dan Pearl Midnight Black. Sedangkan Varian GL memiliki pilihan warna Pearl Arctic White, Prime Grandeur Grey, dan Pearl Midnight Black.
BACA SELANJUTNYA: Suzuki Grand Vitara Diperkenalkan, Siap Jegal Creta dan HR-V?
Leave a Reply