CVT Indonesia – TDA Luxury Toys kembali membuat kejutan dengan menghadirkan tuner Porsche asal Jerman Techart yang resmi diluncurkan di Indonesia pada Jumat (26/5). Ajang ini dihadiri oleh Christian Pauketat, Regional Director Asia Pacific Techart, Marc Herdtle, Marketing Director Techart dan Welly Tjandra, CEO TDA Luxury Toys.
“Kami sangat bersemangat membawa Techart ke pasar Indonesia, individualitas tertanam dalam DNA merek kami.” ujar Tobias Beyer, CEO Techart Automobildesign German. “Techart memungkinkan semua pemilik Porsche untuk menampilkan kepribadian mereka dengan benar-benar mengubah mobil Porsche mereka menjadi model yang unik.” lanjut Tobias.
Tercatat Techart sudah berdiri sejak tahun 1987 oleh Thomas Behringer dan Matthias Kraus. Tuner spesialis Porsche ini menawarkan personalisasi bagi pengguna Porsche namun dengan kualitas yang setara dengan OEM. Berbagai model Porsche “disentuh” oleh Techart dari seri 911, Boxster, Cayman, Cayenne, Macan, Panamera, dan bahkan mobil listrik Taycan.
Dalam acara peluncuran yang digelar di showroom TDA Luxury Toys di Jl. Kramat Pela Raya No. 31, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Techart dan TDA Luxury Toys membawa satu unit Techart GTstreet R yang berbasis Porsche 911 Turbo (992) terbaru. Model yang hanya diproduksi sebanyak 87 unit ini ditawarkan dalam varian coupe dan cabriolet.
Tampilan mobil dibuat lebih agresif dengan bodykit yang dikembangkan khusus yang terbuat dari bahan serat karbon dan dilengkapi active aero di spoiler depan. Rear wing GTstreet R sendiri desainnya diambil dari mobil balap. Kemudian GTstreet R dilengkapi dengan velg Techart Formula VI 23 inci yang terbuat dari bahan serat karbon sehingga ringan dan kuat.
Dapur pacu 911 Turbo yang menggunakan mesin flat-6 3.800 cc dimodifikasi oleh Techart dengan turbo baru serta sistem manajemen khusus sehingga mampu menghasilkan tenaga 800 hp dan torsi 950 Nm. Hasilnya 0-100 km/jam dapat ditempuh dalam waktu 2,5 detik dengan top speed mencapai 350 km/jam.
Suara mesin terdengar lebih garang berkat pemasangan knalpot sport dari Techart. Terakhir interior mobil dilapis ulang dengan campuran bahan kulit, alcantara dan heritage fabrics dengan konfigurasi warna dan bahan yang bisa dipilih oleh pemilik mobil. Techart sendiri menyebut setiap GTstreet R bisa dipersonalisasi sesuai keinginan pemiliknya.
Sayangnya pihak TDA Luxury Toys sendiri tidak menyebut berapa harga GTstreet R, namun menurut beberapa situs di luar negeri, paket ini ditawarkan mulai dari 73 ribu Euro atau setara dengan Rp 1,2 miliar diluar harga satu unit 911 Turbo. Selain mobil utuh, TDA juga akan menyediakan komponen Techart seperti ero kit, tuning kit, knalpot, velg, hingga komponen interior seperti setir.
“Suatu kebanggaan bagi kami ditunjuk oleh Techart untuk menjadi authorized distributornya di Indonesia. Ini berarti Techart memang percaya bahwa TDA itu bisa mengakomodir permintaan customer – customer Techart yang ada di Indonesia. Dan saya yakin TDA mampu.“ tutup Welly Tjandra, CEO TDA Luxury Toys.
Leave a Reply