CVT Indonesia – Subaru baru saja menyebar teaser untuk mobil terbarunya, yaitu Subaru Levorg Laybak. Dari gambar yang sudah disebar, kelihatannya mobil wagon ini akan bergaya SUV Crossover.
Hal ini bukan pertama kali dilakukan Subaru, pasalnya Subaru WRX juga kini memiliki tampilan sebagai sedan Crossover. Agak aneh memang mendengarnya, namun setelah yang dilakukan Subaru pada WRX, sepertinya kita optimis bahwa Levorg tidak akan gagal.
Mobil ini mengambil basis dari Subaru Levorg generasi kedua yang telah diperkenakan pada 2020 silam.
Namun ada beberapa ubahan yang dilakukan demi menjadi sebuah wagon crossover look. Mulai dari bemper depan yang mendapatkan desain baru, dengan grill yang lebih lebar dengan trim alumunium yang menyatu ke headlamp.
BACA JUGA: Mengenal Lebih Jauh Mazda CX-60, Mobil Mewah Yang Tercipta Dari Beragam Filosofi
Selain itu, terlihat bahwa intake pada bemper depan juga di tweak ditambah dengan desain velg baru.
Masuk ke bagian interior, belum banyak informasi yang tersedia kecuali warna jok kulit two tone dengan jahitan emas.
Subaru belum mengumumkan spesifikasi teknis dari Levorg Layback, namun yang sudah dapat diprediksi mobil ini akan memiliki setup suspensi yang lebih tinggi untuk meningkatkan ground clearance.
Untuk urusan dapur pacu, kemungkinan akan menggunakan dua pilihan mesin yaitu mesin Boxer turbo 1.8 liter yang menghasilkan tenaga 174 Hp dan mesin Boxer turbo 2.4 liter milik WRX yang menghasilkan tenaga 271 Hp.
Semua pilihan mesin tentunya akan dikawinkan dengan transmisi CVT dan juga Symmetrial AWD khas Subaru.
Sayangnya Subaru Levorg merupakan mobil Japanese Domestic Market (JDM) alias hanya dijual di Jepang saja.
BACA SELANJUTNYA: Begini Cara Ke GIIAS Tanpa Khawatir Tidak dapat Parkir
Leave a Reply