Chery Omoda E5

Chery Mulai Produksi Perdana Omoda E5 Alias Omoda EV

CVT Indonesia – Akhir-akhir ini PT Chery Sales Indonesia (CSI) sedang sangat sibuk mempersiapkan rencana produksi CKD Chery, akhirnya terkuak bahwa nama produksi Chery Omoda 5 EV adalah Omoda E5.

Indonesia menjadi lokasi perakitan mobil listrik pertama untuk Chery di kawasan Asia Tenggara. pabrik perakitan Chery yang berlokasi di Pondok Ungu, Jawa Barat. Acara Roll Off Ceremony OMODA E5 ini dihadiri oleh Airlangga Hartarto, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian.

“Dimulainya produksi Chery OMODA E5 di Indonesia menjadi sebuah langkah nyata yang menunjukkan komitmen kami untuk mendukung transisi energi hijau di Indonesia.” ujar Chen Chunqing, President CSI.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, dalam sambutannya menyatakan apresiasinya akan acara Roll Off Ceremony OMODA E5 yang berlangsung kemarin.

“Kami mengapresiasi komitmen Chery dengan diproduksinya OMODA E5 di Indonesia, sekaligus berperan aktif dalam pengembangan industri otomotif yang bertransformasi menuju era elektrifikasi.” papar Menko Perekonomian.

BACA JUGA: Makin Mahal, Tol JORR I, ATP dan Pondok Aren Naik Harga

Airlangga menambahkan bahwa pemerintah Indonesia berharap bahwa Chery akan menjadikan Indonesia sebagai basis produksi dan ekspor untuk mobil listrik.

Produksi OMODA E5 ini dijalankan tepat waktu sesuai yang sudah direncanakan untuk dapat memenuhi jadwal pendistribusian kepada para pemesan yang akan dilakukan pada Q1 2024.

Produksi CKD Chery di Indonesia bukan hanya tentang membangun kendaraan, tetapi juga menciptakan keunggulan dalam industri dengan memastikan proses produksi OMODA E5 berjalan dengan standar kualitas tinggi dan metode produksi yang baik.

Chery melalui siaran persnya menyatakan bahwa kualitas adalah pondasi utama yang menjadi tanda kesuksesan Chery dalam dalam melahirkan kendaraan listrik yang tidak hanya efisien secara energi, tetapi juga dapat diandalkan dan memberikan pengalaman berkendara yang luar biasa.

BACA SELANJUTNYA: MG IM LS6, Mobil Konsep Yang Lebih Gila Dari Cyberster

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *