Suzuki Grand Vitara

Ingin Naik Kelas Ke Crossover? Suzuki Ungkap Biaya Kepemilikan Grand Vitara

CVT Indonesia – Kelas Crossover saat ini memang menjadi segmen yang gemuk di pasar otomotif tanah air. Terbukti persaingan di kelas ini lebih ramai dengan lebih banyak pilihan mobil bahkan dibandingkan kelas LMPV dan LSUV.

Salah satu pilihan di kelas Crossover adalah Suzuki Grand Vitara yang dihadirkan oleh PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) pada Maret 2023 di Indonesia.

Randy R. Murdoko, Asst. to Dept Head of 4W Sales PT SIS yakin dengan langkah Suzuki untuk menghadirkan SUV Hybrid dengan harga yang kompetitif untuk kebutuhan pasar Indonesia.

“Saat ini kategori SUV menjadi kontributor terbesar dalam penjualan Suzuki secara keseluruhan yaitu sebesar 58%. Angka ini tentu sejalan dengan kebutuhan dan minat masyarakat Indonesia yang tertarik dengan SUV karena beragam keunggulan.” papar Randy.

Menurutnya Grand Vitara ini selain menawarkan fitur-fitur canggih, salah satu keunggulan Grand Vitara yang paling utama adalah biaya perawatan yang kompetitif dan terjangkau.

Sebagai mobil SUV perkotaan masa kini, Suzuki Grand Vitara telah dibekali dengan mesin 1.500cc berkode K15C Dual Jet yang ramah lingkungan karena dipadukan dengan teknologi Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS).

BACA JUGA: Akhirnya Daihatsu Hentikan Produksi Semua Mobilnya, Indonesia Bagaimana?

BIAYA PERAWATAN BERKALA

Suzuki Grand Vitara sendiri memiliki program gratis biaya jasa service sejauh 50.000 km. Maka dari itu biaya perhitungan akan mulai di hitung saat 60.000 KM hingga 100.000 KM dan seterusnya.

Dengan paket service yang diberikan Suzuki kepada pelanggan Grand Vitara, maka besaran biaya yang akan dikeluarkan hingga kendaraan menempuh 100.000 km atau 5 tahun berkisar pada nominal Rp10.589.750,- atau jika dihitung per harinya adalah sebesar Rp5.803,-. Perawatan tersebut meliputi penggantian fast moving parts dan produk oli Ecstar kendaraan.

BIAYA PAJAK

Biaya lain yang tidak kalah penting dan dijadikan sebagai patokan untuk biaya kepemilikan adalah biaya Pajak Kendaraan Bermotor (PKB). 

Untuk Grand Vitara GL dikenakan biaya sebesar Rp5.712.000,- per tahun atau sebesar Rp15.649,- per hari. Selanjutnya, kisaran biaya yang dikeluarkan untuk Grand Vitara GX adalah sebesar Rp6.111.000,- per tahun atau jika dibagi per hari maka biaya yang akan dikeluarkan per harinya sejumlah Rp16.742,-.

Secara total, biaya perawatan dan kepemilikan Grand Vitara tipe GL sebesar Rp21.452 per hari. Sementara untuk biaya perawatan dan kepemilikan Grand Vitara tipe GX sebesar Rp22.545 per hari.

BACA SELANJUTNYA: Libur Tahun Baru Berakhir, Jasa Marga: Hari ini Puncak Arus Balik

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *